CALON wakil Gubernur Sulawesi Tengah nomor urut 1, Abdul Karim Aljufri (AKA) berlangsung di Poso, Senin (28/10/2024) malam. Meski terkendala penerangan, warga antusias hadir.
Sebelum acara berlangsung, ratusan warga, mayoritas kaum ibu, tampak antusias menyambut kehadiran AKA di titik acara yang dipusatkan di Kelurahan Moengko Lama, Kecamatan Poso Kota.
Mereka dengan seksama mendengarkan pidato calon pemimpin tersebut, meski hanya diterangi oleh cahaya seadanya dari ponsel mereka.
Kondisi tanpa listrik tampaknya tak mengurangi semangat warga. Justru, kehadiran AKA semakin ramai disambut sorak-sorai semangat, bahkan ketika keterbatasan penerangan menghampiri mereka.
Beberapa warga sempat menyuarakan kekhawatiran akan kemungkinan sabotase akibat padamnya listrik, namun AKA menanggapi dengan sikap tenang dan bijaksana.
Dalam pidatonya, ia mengimbau warga untuk tetap berpikir positif.
“Mari kita tetap berpikir positif dan tidak berprasangka buruk. Fokus kita adalah memperkuat kebersamaan dan membangun Sulteng dengan damai,” ucapnya.
Berlangsung dengan semangat yang tak surut, kampanye ini semakin mencerminkan tekad kuat masyarakat Poso untuk mendukung AKA sebagai calon wakil gubernur Sulteng.
Hingga malam semakin larut, warga tetap setia berada di lokasi, menikmati suasana kekeluargaan dan menyampaikan harapan besar mereka untuk calon pemimpin yang mereka percaya akan membawa perubahan positif.
Kampanye AKA malam itu menjadi bukti solidaritas dan semangat masyarakat Poso untuk menyongsong pemimpin yang mereka yakini mampu membangun daerah dengan aman dan sejahtera. ADV/CAE













