Regional

Wali Kota Palu Ingatkan PT CPM Jaga Kepercayaan Masyarakat 

×

Wali Kota Palu Ingatkan PT CPM Jaga Kepercayaan Masyarakat 

Sebarkan artikel ini
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid mengikuti penanaman bibit bawang di lahan pertanian Jalan Lagarutu, Kota Palu, Senin (12/5/2025) lalu. Foto: Iwan/Humas Pemkot Palu

WALI KOTA Palu, Hadianto Rasyid, mengapresiasi dukungan PT Palu Citra Minerals (CPM) terhadap kegiatan masyarakat di sekitar wilayah tambang emas yang mereka kelola.

Ia menegaskan, keberhasilan operasional perusahaan tambang tidak hanya bergantung pada hubungan dengan pemerintah, tetapi juga pada kedekatan dengan masyarakat.

“Saya sudah beberapa kali sampaikan kepada jajaran direksi CPM, kalau ingin beroperasi dengan baik, jaga hubungan dengan masyarakat. Bangun dan pelihara kepercayaan mereka,” tegas Hadianto saat mengikuti penanaman bibit bawang di lahan pertanian Jalan Lagarutu, Kota Palu, Senin (12/5/2025).

Para pemuda yang tergabung dalam Laskar Pamotara menggagas penanaman bawang ini, bekerja sama dengan CPM.

Hadianto mengingatkan, pentingnya menggunakan bantuan atau dukungan dari CPM secara bijak dan produktif.

Ia menyoroti perlunya pengelolaan yang baik agar potensi yang ada tidak terbuang sia-sia.

“Kalau kita kelola lahan seluas 19 hektar ini dengan serius, hasilnya pasti bermanfaat besar. Saya minta Dinas Pertanian mendampingi para petani dan membantu kebutuhan teknologinya, supaya lahan ini benar-benar produktif,” tegas Hadianto.

Wali Kota dua periode itu mengajak semua pihak pemerintah, masyarakat, dan CPM untuk menjaga sinergi, memperkuat komunikasi, mencegah konflik, dan membangun kepercayaan yang saling menguntungkan.

“Manfaatkan hubungan baik ini sebaik mungkin. Jangan sibuk mencari kesalahan. Kalau ada masalah, bicarakan dengan baik. Jangan mudah terprovokasi. Pikirkan jalan terbaik agar kita tidak kehilangan kepercayaan hanya karena emosi sesaat,” tutup Hadianto. *TAU/MUH