Olahraga

Aimar Cetak Rekor di Liga TopSkor Sulteng 2025

×

Aimar Cetak Rekor di Liga TopSkor Sulteng 2025

Sebarkan artikel ini
Aimar Al Adlu yang akrab disapa Marco mencatat prestasi gemilang di Liga TopSkor Sulteng 2025 kategori U14. Foto: Chiling

AIMAR Al Adlu yang akrab disapa Marco mencatat prestasi gemilang di Liga TopSkor Sulteng 2025 kategori U14. 

Remaja asal Palu ini keluar sebagai pencetak gol terbanyak dengan 19 gol, membawa SSB Dharma Putra tampil perkasa di turnamen yang berlangsung selama empat bulan di Lapangan Galara, Palu, Sulawesi Tengah

Bagi Marco, gelar ini bukan sekadar kebanggaan pribadi, tetapi bukti konsistensinya sebagai predator lini depan. 

Di Piala Soeratin Sulteng 2024/2025, ia juga berhasil meraih gelar top skor, menunjukkan bakat besarnya yang terus bersinar.

“Alhamdulillah, saya senang bisa bantu tim cetak gol dan juara. Semoga bisa makin berkembang, dan ke depan bisa membawa nama baik Palu di kancah yang lebih besar,” ungkapnya, Selasa (27/5/2025).

Remaja kelahiran Palu itu kini duduk di bangku kelas VIII SMP Al Azhar Palu. Di luar lapangan, Marco dikenal sebagai anak yang sederhana, dekat dengan keluarga, dan tak lepas dari dukungan sang ayah, Ahmadi HB Buraera.

“Sejak kecil Marco memang suka main bola, sering latihan di lapangan. Kami sebagai orang tua selalu mendukung, tapi juga ingatkan dia supaya jangan lupa sekolah. Prestasi ini semoga jadi motivasi untuk dia belajar dan latihan lebih keras lagi,” ungkap Ahmadi. 

Liga TopSkor Sulteng 2025 telah ditutup pada Minggu (25/5/2025) setelah menghadirkan pertarungan seru antar bakat-bakat muda sepak bola Sulawesi Tengah. 

Aimar Al Adlu kini menjadi simbol semangat dan harapan baru bagi sepak bola Kota Palu. TAU/MUH