HeadlineRegional

Terombang-Ambing di Laut, 10 Penumpang Longboat Terselamatkan

×

Terombang-Ambing di Laut, 10 Penumpang Longboat Terselamatkan

Sebarkan artikel ini
Penumpang ongboat yang mati mesin di perairan Pulau Lipilangongo, Kecamatan Labobo, Kabupaten Banggai Laut, Sulawesi Tengah, dievakuasi ke daratan, Sabtu (8/11/2025) sore. Foto: Basarnas Palu/Eranesia.id

TIM SAR gabungan mengevakuasi 10 penumpang longboat yang mati mesin di perairan Pulau Lipulalongo, Kecamatan Labobo, Kabupaten Banggai Laut, Sulawesi Tengah, Sabtu (8/11/2025) sore.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Palu, Muh Rizal, mengatakan seluruh korban selamat.

“Alhamdulillah, tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi seluruh korban ke Pelabuhan Banggai Laut dalam kondisi selamat. Mereka sudah kembali ke keluarganya masing-masing,” ujarnya dalam keterangan resmi di Palu.

Insiden bermula sekitar pukul 14.00 WITA saat longboat yang membawa 10 orang itu mati mesin di perairan Pulau Lipulalongo.

Salah satu rekan korban, Abdul, melaporkan kejadian tersebut ke pihak berwenang pukul 14.25 WITA.
Kapal berada di koordinat 1°43’20.00″S – 123°20’34.00″E, sekitar 16 mil laut dari Pelabuhan Banggai Laut atau 1,5 jam perjalanan.

Tim Rescue Unit Siaga SAR (USS) Banggai Laut langsung bergerak ke lokasi bersama unsur potensi SAR lainnya.

Pukul 15.50 WITA, tim tiba di lokasi dan mengevakuasi seluruh penumpang.
Satu jam kemudian, tepat pukul 16.40 WITA, tim membawa semua korban ke Pelabuhan Banggai Laut dalam keadaan selamat. Petugas menyerahkan mereka langsung kepada keluarga masing-masing.

Setelah evakuasi selesai, tim menutup operasi SAR pada pukul 17.00 WITA dan memulangkan seluruh unsur potensi ke satuannya.

Data Korban Selamat

  1. Abdul (30)
  2. Vai (38)
  3. Risal (38)
  4. Aksa (27)
  5. Muslim (40)
  6. Iman (30)
  7. Haris (38)
  8. Olis (37)
  9. Ari (25)
  10. Basri (42)

Unsur Terlibat dalam Operasi SAR

  • USS Banggai Laut
  • BPBD Banggai Laut
  • Pemerintah Desa
  • Masyarakat nelayan setempat

Tim menggunakan rescue car, RIB (Rigid Inflatable Boat), alat komunikasi, peralatan medis, dan perlengkapan pendukung evakuasi lainnya.

Rizal mengapresiasi seluruh pihak yang ikut membantu. “Terima kasih kepada semua unsur yang turun langsung, terutama masyarakat nelayan setempat yang sigap memberikan informasi,” tandasnya.

Penulis : Muh Tauhid | Editor : Muh Taufan