Regional

Polda Sulteng Kirim Bantuan Kemanusian untuk Sumatra dan Aceh

×

Polda Sulteng Kirim Bantuan Kemanusian untuk Sumatra dan Aceh

Sebarkan artikel ini
Kapolda Sulteng, Irjen Endi Sutendi (tengah) diwawancarai sejumlah jurnalis seusai memimpin pelepasan bantuan kemanusiaan secara simbolis di halaman Polda Sulteng, Kamis (4/12/2025). Foto: HO/Eranesia.id

KEPOLISIAN Daerah (Polda) Sulawesi Tengah menunjukkan kepedulian terhadap korban banjir dan tanah longsor di Sumatra dan Aceh.

Kapolda Sulteng, Irjen Endi Sutendi, memimpin pelepasan bantuan kemanusiaan di halaman Polda Sulteng, Kamis (4/12/2025).

Endi menegaskan, bahwa bantuan ini bentuk solidaritas keluarga besar Polda Sulteng kepada warga yang terdampak.

Kepedulian lintas wilayah seperti ini harus terus kita jaga sebagai nilai kemanusiaan dan persatuan bangsa,” ujarnya.

Ia juga menekankan, jarak tidak boleh mengurangi empati. Endi berharap bantuan tersebut meringankan beban korban banjir dan longsor. Endi ingin dukungan itu memberi kekuatan moral agar mereka segera bangkit.

Bantuan yang dikirim terdiri atas 30 ton beras, 1.500 selimut, 1.500 tikar, 3.000 dus mi instan, 3.000 dus air mineral, 3.000 dus perlengkapan bayi, obat-obatan, perlengkapan kebersihan, serta uang tunai Rp500 juta.

“Semoga bantuan ini bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh saudara-saudara kita,” tambah Endi.

Polda Sulteng menyalurkan seluruh bantuan melalui jalur resmi penanggulangan bencana untuk memastikan distribusi cepat dan tepat.

Endi juga mengajak masyarakat memperkuat semangat gotong royong di tengah kondisi darurat.

Penyerahan bantuan ini menjadi simbol kuatnya persatuan antarwilayah.
“Polda Sulteng berharap aksi kemanusiaan ini membawa harapan baru bagi warga yang terdampak,” tandasnya.

Penulis : Muh Tauhid | Editor : Muh Taufan