Olahraga

Marc Marquez 1.000 Hari Tanpa Kemenangan di MotoGP

×

Marc Marquez 1.000 Hari Tanpa Kemenangan di MotoGP

Sebarkan artikel ini
Marc Marquez. Foto : AFP/J Lago

PEMBALAP Gresini Racing asal Spanyol, Marc Marquez, tengah menghadapi masa-masa sulit di MotoGP. Sudah lebih dari 1.000 hari, hampir tiga tahun, sejak ia terakhir kali meraih kemenangan di kejuaraan balap motor tersebut. Apakah Marquez benar-benar telah kehilangan tajinya?.

Berdasarkan laporan Crash pada Kamis (22/8/2024), kemenangan terakhir Marquez terjadi di MotoGP Emilia Romagna pada 24 Oktober 2021.

Saat itu, ia tampil dominan dan berhasil mengalahkan Pol Espargaro serta Enea Bastianini dengan selisih waktu yang cukup signifikan.

Namun, setelah balapan tersebut, Marquez tak pernah lagi mencicipi kemenangan. Cedera kambuhan dan motor yang kurang kompetitif menjadi penghalang utamanya selama musim 2022-2023.

Di MotoGP Austria pekan lalu, Marquez mencatatkan 1.028 hari tanpa kemenangan. Ia bukan hanya gagal memenangkan balapan utama, tetapi juga sprint race. Prestasi terbaiknya sejak itu hanya menempati posisi runner-up.

Marquez sebenarnya sempat berpeluang untuk meraih kemenangan di MotoGP Jerman bulan lalu. Ia memiliki rekam jejak tak terkalahkan di sana sejak 2010 hingga 2021, baik di kelas 125cc, Moto2, maupun MotoGP. Namun, kenyataannya berbeda. Marquez hanya finis ke-6 di sprint race dan ke-2 di balapan utama.

Meski demikian, Marquez tetap optimis. Ia menegaskan bahwa ia tak terlalu terpengaruh oleh hasil minor dalam tiga musim terakhir dan yakin bahwa kemenangannya akan segera tiba.

“Kalau bukan tahun ini, semoga tahun depan,” ujar Marquez dengan penuh keyakinan.

Walaupun belum kembali ke podium tertinggi, performa Marquez musim ini tidaklah buruk. The Baby Alien saat ini menempati posisi ke-4 dalam klasemen sementara dengan koleksi 192 poin, hanya terpaut 83 poin dari Francesco Bagnaia yang berada di puncak.

Dengan beberapa seri tersisa sebelum musim berakhir, masih ada peluang bagi Marquez untuk kembali mencatatkan namanya di papan atas dan meraih kemenangan perdananya musim ini. Kei/Detik.com