PT Pertamina Patra Niaga Integrated Terminal (IT) Bitung bersama KALEB (Komunitas Tuli Peduli Bitung) menggelar aksi bersih pantai dan tanam mangrove di Pantai PPS Tasikoki, Bitung, Sulawesi Utara, Rabu (28/5/2025).
Kegiatan bertajuk “Kopi Jadi Bibit, Mangrove Jadi Bukti” ini menunjukkan komitmen menjaga lingkungan dan memberdayakan komunitas disabilitas.
Cue Cafe, unit usaha KALEB yang didukung CSR Pertamina IT Bitung, menggalang donasi dari penjualan kopi untuk membeli 200 bibit mangrove. Para peserta juga mengumpulkan sekitar setengah ton sampah plastik di pantai.
Integrated Terminal Manager Bitung, Rezky Kurniawan, menekankan pentingnya kolaborasi menjaga lingkungan dan mendukung komunitas disabilitas.
“Langkah kecil bersama membawa perubahan besar. Kolaborasi menggerakkan kepedulian untuk masa depan lebih baik,” katanya dalam siaran pers yang Eranesia.id terima, Sabtu (31/5/2025).
Aksi ini mendapat dukungan Pemerintah Kota Bitung, BKSDA Sulut, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Sosial, BPBD, PKK-Pokja 4, Persatuan Wanita Patra IT Bitung, PPS Tasikoki, MPA Khatulistiwa Adventure, TBM Teman Luar Biasa, dan PPDFI (Perkumpulan Penyandang Disabilitas Fisik Indonesia).
Area Manager Communication, Relations, & CSR Pertamina Patra Niaga Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw, mengapresiasi sinergi semua pihak.
Menurutnya, keberlanjutan lingkungan tercapai lewat kolaborasi perusahaan, komunitas, dan masyarakat.
Aksi ini mendukung Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya pengurangan kesenjangan, perubahan iklim, kehidupan bawah air, dan kehidupan di darat.
“Semoga kegiatan ini menginspirasi lebih banyak pihak menjaga lingkungan dan memberdayakan komunitas,” ungkapnya.
Pertamina IT Bitung mengajak semua pihak menjaga lingkungan, memperkuat keberagaman, dan mendorong pemberdayaan sosial. ADV/TAU/MUH













