EkonomiRegional

SD IMIP Luluskan Angkatan Pertama, SMP Siap Menyusul

×

SD IMIP Luluskan Angkatan Pertama, SMP Siap Menyusul

Sebarkan artikel ini
Manajemen PT IMIP dan Yayasan IMIP Peduli mengalungkan medali kepada para lulusan di Aula SD IMIP, Desa Padabaho, Kecamatan Bahodopi, Morowali, Sulawesi Tengah, Sabtu (14/6/2025). Foto: Dok. PT IMIP

SEKOLAH Dasar (SD) IMIP yang dikelola Yayasan PT IMIP Peduli meluluskan 29 siswa angkatan pertamanya.

Kepala SD IMIP, Desiska Astuti Purnama Sari, mengumumkan langsung kelulusan tersebut dalam acara pelepasan siswa TK dan SD IMIP Tahun Ajaran 2024/2025, Sabtu (14/6/2025), di Aula SD IMIP, Desa Padabaho, Kecamatan Bahodopi, Morowali, Sulawesi Tengah.

Desiska menyebut tingkat kelulusan mencapai 100%, terdiri atas 29 siswa SD dan 73 anak TK IMIP angkatan ketiga.

“Tetap jaga nama baik sekolah dan terus semangat belajar demi meraih cita-cita,” pesannya dalam siaran pers yang Eranesia.id terima, Minggu (15/6/2025).

Deputy Operational Director PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP), Yulius Susanto, menegaskan bahwa pendidikan menjadi salah satu fokus utama dalam program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR).

Ia menyatakan, bahwa TK dan SD IMIP mencerminkan komitmen PT IMIP dalam mendukung program pendidikan pemerintah daerah.

“Melalui sekolah yang kami bangun, kami ingin menciptakan pendidikan yang berkualitas dan merata. Ini bagian dari upaya kami untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mendorong pembangunan daerah yang berkelanjutan,” ujar Yulius.

Manajemen PT IMIP dan Yayasan IMIP Peduli juga mengalungkan medali kepada para lulusan sebagai tanda pelepasan.

Selain itu, PT IMIP terus memperluas fasilitas pendidikannya. Sekolah Menengah Pertama (SMP) IMIP akan mulai beroperasi pada Juli 2025.

Yulius berharap, kehadiran SMP IMIP bisa mempermudah lulusan SD melanjutkan pendidikan tanpa harus keluar dari kawasan industri. *TAU/MUH