Politik

Deklarasi Anwar-Reny di Banggai Hadirkan Wali Band

×

Deklarasi Anwar-Reny di Banggai Hadirkan Wali Band

Sebarkan artikel ini
Poster artis yang menghibur dalam deklarasi Anwar-Reny di Desa Taugi, Kecamatan Masama, Kabupaten Banggai, Kamis (19/9/2024) malam. Desain: Tim Media BERANI

BAKAL calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tengah, Anwar Hafid dan Reny A Lamadjido melanjutkan kampanye mereka, Kamis (19/9/2024), di Desa Taugi, Kecamatan Masama, Kabupaten Banggai. Acara ini dimeriahkan oleh penampilan dari Wali Band.

Deklarasi dimulai pukul 19.30 WITA hingga selesai, dipandu oleh presenter Cipi, Lukman, Ichal Kate, dan Ayu.

Masyarakat Banggai, terutama yang bermukim di wilayah Masama, diundang untuk hadir dan mendengarkan pemaparan visi, misi, dan program pasangan dengan tagline BERANI (Bersama Anwar-Reny).

Selain orasi politik, masyarakat yang hadir juga menikmati hiburan dari artis ibu kota seperti Wali Band, DJ Mahesa, Septi KDI, Ika Nico, dan lainnya.

Anwar Hafid dan Reny A Lamadjido memaparkan sembilan program unggulan mereka jika terpilih sebagai gubernur dan wakil gubernur SulTENG periode 2024-2029. ADV/KEI

Berikut adalah sembilan program unggulan tersebut:

  1. BERANI Cerdas
    Program ini bertujuan memberdayakan Sulawesi Tengah melalui pendidikan. Melalui program NAMBASO (Anak Miskin Bisa Sekolah), Anwar dan Reny akan memberikan kesempatan kepada anak-anak kurang mampu untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi. Lulusan SMA diberikan dua pilihan: melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi dengan biaya ditanggung pemerintah, atau mendapatkan pekerjaan untuk mencegah pengangguran.
  2. BERANI Sehat
    Program ini fokus pada peningkatan layanan kesehatan, termasuk BPJS gratis bagi pasien kelas III tanpa memandang latar belakang sosial ekonomi. Dengan hanya menggunakan KTP, masyarakat dapat mengakses layanan kesehatan berkualitas. Anwar dan Reny juga berkomitmen membangun rumah sakit berstandar internasional dengan dokter ahli dari luar daerah, sehingga masyarakat tidak perlu dirujuk keluar wilayah.Anwar menekankan pengalamannya sebagai Bupati Morowali dalam menyelesaikan masalah kesehatan, dan dengan kehadiran Reny Lamadjido sebagai dokter, mereka yakin mampu menuntaskan masalah kesehatan di Sulawesi Tengah.
  3. BERANI Lancar
    Program ini berfokus pada perbaikan infrastruktur, khususnya pembangunan jalan desa sepanjang 1.000 km dalam lima tahun. Setiap tahunnya, akan diaspal 200 km jalan.
  4. BERANI Menyala
    Program ini bertujuan untuk memastikan pemerataan distribusi listrik di seluruh wilayah Sulawesi Tengah, mengatasi masalah pasokan listrik yang belum merata.
  5. BERANI Berdering
    Anwar dan Reny berkomitmen meningkatkan jaringan operator di Sulawesi Tengah agar tidak ada lagi daerah yang kesulitan mengakses sinyal. Di era digitalisasi, konektivitas internet menjadi hal yang penting.
  6. BERANI Murah
    Program ini berfokus pada menekan harga sembako agar lebih terjangkau bagi masyarakat.
  7. BERANI Berkah
    Pasangan Anwar-Reny akan meluncurkan program Sulteng Mengaji dan Sulteng Berjamaah yang diharapkan membawa keberkahan bagi daerah. Anwar menegaskan bahwa kemajuan suatu daerah tidak bisa dicapai tanpa keberkahan.
  8. BERANI Panen Raya
    Program ini menjamin pasokan pupuk yang stabil bagi petani, sehingga mereka dapat meningkatkan hasil panen.
  9. BERANI Tangkap Banyak
    Program ini ditujukan untuk membantu nelayan mengatasi masalah kelangkaan bahan bakar dan modal. Anwar dan Reny berjanji memastikan ketersediaan bahan bakar yang memadai bagi nelayan.