Regional

Lapangan Vatulemo Jadi Pusat Salat Idulfitri Tahun Ini

×

Lapangan Vatulemo Jadi Pusat Salat Idulfitri Tahun Ini

Sebarkan artikel ini
Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid. Foto: Imron/Pemkot Palu

SETELAH renovasi sepanjang 2024, Lapangan Vatulemo di Palu, Sulawesi Tengah, akan menjadi lokasi pelaksanaan salat Idulfitri 1446 H/2025 M.

“Insya Allah, tahun ini dan seterusnya Lapangan Vatulemo akan menjadi tempat salat Idulfitri dan Iduladha,” tegas Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid, Jumat (21/3/2025).

Hadianto akan segera menerbitkan surat edaran resmi terkait penggunaan lapangan dan mengoordinasikan pengamanan dengan Polres Palu.

“Dalam satu atau dua hari ke depan, kami akan mengeluarkan surat edaran dan pemberitahuan ke Polres Palu untuk memastikan keamanan selama salat,” jelasnya.

Pemerintah Kota Palu melalui Biro Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah telah menyiapkan panitia, imam, dan khatib untuk pelaksanaan salat.

“Semua persiapan sudah kami koordinasikan. Biro Kesra akan mengatur seluruh kebutuhan,” ungkap Hadianto.

Hadianto memastikan dirinya, keluarga, dan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Palu akan salat Idulfitri di Lapangan Vatulemo.

Ia juga mengajak masyarakat Palu untuk merayakan Idulfitri bersama di lapangan tersebut sebagai momen mempererat silaturahmi.

“Ini kesempatan baik bagi kita untuk mempererat hubungan sesama jemaah,” tandasnya.

Pelaksanaan salat Idulfitri akan mengikuti hasil sidang isbat pemerintah pusat dalam penentuan 1 Syawal 1446 H.

Dengan persiapan matang, Hadianto berharap perayaan Idulfitri di jantung Kota Palu berlangsung khidmat, aman, dan tertib. *SIR/MUH