BADAN Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) menugaskan dua asesor untuk melakukan asesmen lapangan Program Studi Hukum Keluarga Strata Satu pada Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri (UIN) Datokarama Palu, Jumat (26/9/2025).
Kedua asesor tersebut yakni Profesor Miftahul Huda dari UIN Kiai Ageng Muhammad Besari Ponorogo dan Profesor Atun Wardatun dari UIN Mataram.
Rektor UIN Datokarama, Profesor Lukman S Thahir, menyambut baik kehadiran tim asesor.
Ia menegaskan, komitmen kampus untuk terus meningkatkan mutu pendidikan di seluruh program studi, termasuk Hukum Keluarga Islam.
“Saat ini tujuh prodi di UIN Datokarama sudah terakreditasi unggul. Kami berharap asesmen hari ini memberi hasil terbaik sesuai harapan,” ungkap Lukman.
Lukman menambahkan, asesmen ini menjadi momentum bagi Prodi Hukum Keluarga untuk memperkuat posisi sebagai salah satu program unggulan hukum Islam di Sulawesi Tengah.
Sementara itu, Profesor Miftahul Huda mengapresiasi kekompakan sivitas akademika UIN Datokarama.
Ia menekankan, bahwa asesmen tidak hanya memeriksa dokumen dan data, tetapi juga menjadi sarana saling mendukung.
“Kalau ada data yang kurang, mari kita lengkapi bersama agar kualitas semakin baik,” katanya.
Profesor Atun Wardatun menilai UIN Datokarama menunjukkan kemajuan pesat pascabencana 2018.
Ia menegaskan, kehadiran asesor bukan untuk mempersulit, melainkan membantu memperbaiki mutu prodi.
“Visitasi ini bagian dari upaya peningkatan kualitas. Terima kasih atas sambutan hangat dan kerja sama yang luar biasa,” tutupnya.
Asesmen lapangan ini diharapkan memperkuat target UIN Datokarama meraih akreditasi unggul dalam akreditasi perguruan tinggi di masa mendatang.
Penulis : Amat | Editor : Muh Taufan













