Regional

FEBI UIN Datokarama Targetkan Program Inovatif 2026

×

FEBI UIN Datokarama Targetkan Program Inovatif 2026

Sebarkan artikel ini
Dekan FEBI UIN Datokarama Palu, Dr Sagir Muhammad Amin (tengah) memimpin rapat kerja fakultas 2025 di Palu, Senin (3/2/2025). Foto: Humas UIN Datokarama

FAKULTAS Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri Datokarama Palu menggelar rapat kerja fakultas 2025 di aula FEBI, Senin (3/2/2025). Rapat ini membahas evaluasi program kerja tahun sebelumnya dan perencanaan program kerja untuk 2026.

Dekan FEBI, Dr Sagir Muhammad Amin menekankan pentingnya menghasilkan program kerja yang inovatif.

“Saya berharap melalui rapat kerja ini, kita dapat menghasilkan program yang tidak hanya meningkatkan kualitas akademik, tetapi juga memberikan kontribusi nyata bagi pengembangan fakultas dan UIN Datokarama Palu, serta ekonomi dan bisnis Islam di daerah kita,” terangnya.

Sagir juga menginstruksikan pimpinan fakultas dan kaprodi untuk melaksanakan kegiatan akademik, penelitian, dan pengabdian berkualitas nasional maupun internasional.

“Kegiatan nasional dan internasional dari rapat kerja ini akan membuat prodi-prodi FEBI menjadi unggul,” tegasnya.

Para wakil dekan, ketua dan sekretaris prodi, dosen, tenaga kependidikan, serta perwakilan mahasiswa menghadiri rapat kerja satu hari ini.

Wakil Dekan II bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan, Dr Sitti Aisya dan Kepala Bagian Tata Usaha, Raodha turut memaparkan materi dalam rapat ini.

FEBI menargetkan lima tujuan utama dalam rapat kerja ini: menyamakan persepsi dan komitmen kerja, mengevaluasi program sebelumnya, menyusun program prioritas 2026, meningkatkan kualitas pendidikan, dan menetapkan target kinerja sesuai Renstra FEBI.

FEBI UIN Datokarama Palu akan menjadikan hasil rapat kerja ini sebagai acuan program kerja 2026 dan akan melaporkannya dalam rapat kerja universitas. MUH/MUH